Showing posts with label GTA4. Show all posts
Showing posts with label GTA4. Show all posts

Thursday, 13 July 2017

Grand Theft Auto 4 Walkthrough & Cheats Bahasa Indonesia


Grand Theft Auto 4 Walkthrough, game populer saat pertama kali konsol PS3 dan Xbox 360 keluar, game paling laris di masanya. Game ini menceritakan Niko Bellic yang berasal dari kawasan Eropa Timur yang mencari kehidupan yang lebih baik, Niko diundang oleh sepupunya, Roman untuk datang ke Liberty City, kota fiksi dari New York City, disana Niko membantu bisnis yang dijalankan oleh sepupunya. Game ini menampilkan setting tahun 2008.



Gameplay.

Sama seperti game GTA Series lainnya, hanya saja untuk bagian mengendarai kendaraan terasa sangat susah, Niko dibekali dengan handphone ditangannya, item yang sangat penting di game ini, player dapat menghubungi karakter-karakter yang nantinya mempunyai manfaat masing-masing. Banyak hal-hal menarik di kota Liberty City yang bisa dijelajah, salah satunya mengakses internet.

Wanted Level System.

Sama seperti pendahulunya, semakin banyak wanted level semakin banyak polisi yang mengejar Niko dan semakin susah untuk menghilankan dari kejaran polisi. cukup masuk kegarasi dan wanted level hilang, dalam GTA 4 ini player diharuskan secepat mungkin menghilang dari kejaran polisi. Berusahalah keluar dari zona wanted, terlihat di radar, maka niko akan aman dari kejaran polisi.



Friends System.

Dalam GTA 4, semakin banyak teman semakin bagus, ketika kita menjalin hubungan dengan seseorang dan orang tersebut menaruh rasa hormat atau respect maka orang tersebut akan menawarkan bantuan yang sangat berguna bagi Niko.

Roman.

Sepupu Niko. Dengan menjalin hubungan dengan Roman, Niko akan mendapatkan tumpangan taxi gratis. Hubungan pertemanan akan terbuka setelah misi “Bleed Out”. Ajak Roman ke tempat-tempat seperti Bowling, Pool, darts, restoran, butuh 60% Like factor untuk membuka fasilitas Free Taxi.

Little Jacob.

Pertemanan akan terbuka setelah misi “Shadow”. Little Jacob akan menawarkan berbagai senjata dengan harga miring. Available sekitar jam 1.00Pm – 4.00am. Cara menjalin hubungan sama seperti Roman.

Brucie.

Setelah misi “No.1” Player dapat menjalin hubungan dengan Brucie. Brucie menawarkan bantuan semacam taxi Helicopter. Available jam 7.00am-1.00am. butuh like factor 70%.

Packie.

Selesaikan misi “Three Leaf Clover”, available jam 3.00pm-6.00am. butuh like factor 75%. Packie menawarkan bantuan bom yang dipasang di bawah mobil kemudian diledakkan menggunakan handphone oleh player.

Dwayne.

Selesaikan misi “The Holland Play”. Available jam 11.00am-3.00am. Like Factor sebesar 60%. Tawaran yang diberikan Dwayne adalah gang member yang akan membantumu dalam menyelesaikan misi.

Cheat GTA 4.

Bagaimana cara mengaktifkan cheat di game GTA 4 ini? Gunakan handphoen dan masukkan anka-angka dibawah ini.

1. Health and Weapon  (482-555-0100)
2. Health and Armor (362-555-0100)
3. Weapon kategori advanced (486-555-0100)
4. Weapon kategori Poor (486-555-0150)
5. Remove Wanted Level, menghilangkan wanted level (267-555-0100)
6. Change Weather, merubah cuaca (468-555-0100)